Ads 468x60px

English French German Spain Italian Dutch Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Jumat, 30 Desember 2011

11 Adab Makan Seorang Muslim

Assalamu'alaikum wr.wb.

Kita makan itu untuk hidup. Bukan hidup untuk makan. Makanlah segala yang halal di Bumi ini. Dan berikut ini 11 tata cara makan seorang muslim :


  1. Cuci tangan sebelum makan. Dilakukan supaya tangan kita bersih dan jauh dari penyakit. Usahakan kuku jari tangan kita bersih.
  2. Duduklah dengan tegap, baik dan sopan. Tujuannya supaya makanan yang kita makan masuk ke tubuh dan diolah dengan baik.
  3. Berdoa sebelum makan. Minimalnya kita membaca "Bismillah". Dan semoga apa yang kita makan ini diridhoi oleh-Nya.
  4. Gunakan tangan kanan untuk makan. Karena Rasulullah mengatakan jika makan menggunakan tangan kiri itu setan. Tidak baik.
  5. Mulailah memakan makanan yang berada di dekat kita. Maksudnya makanlah yang ada dan sudah dihidangkan jangan membayangkan makanan lain.
  6. Dilarang bersuara ketika makan. Baik mulut ataupun alat makan dilarang bersuara sampai makanan itu habis. Agar suasana tenang.
  7. Jangan terburu-buru dalam menghabiskan makanan. Karena tidak baik dan memungkinkan kita menjadi tersedak saat makan.
  8. Jangan menyisakan setitik pun makanan. Dan bila ada makanan yang jatuh ambil dan kemudian makan kembali selagi bersih.
  9. Bersihkan sisa-sisa makanan ditangan menggunakan mulut kita. Karena sisa tersebut akan menjadi berkah untuk kita.
  10. Setelah selesai makan. Ucapkan "Alhamdulillah", kemudian dilanjutkan dengan doa sesudah makan. Bersyukur kepada Allah SWT atas makanan yang kita makan.
  11. Cuci kembali tangan kita sesudah makan, baru kemudian kita meminum segelas air putih.
Sekian info dari saya. Semoga bermanfaat dan membantu. Hidup sehat jauh dari penyakit.

Wassalamu'alaikum wr.wb.

0 komentar:

Posting Komentar

Followers

free counters
Want 5000 free backlinks for your blog? This is true. I had to prove. Click on this link for more info. Free 5000+ Backlink For You Come on join. Now!!!